Senin, 17 Juni 2013

Harris Hotel Bukit Jimbaran, Hotel Bintang 4 Dengan Rooftop Pemandangan 360 Derajat

Resmi dibangun di bukit yang dekat dan berhadapan dengan Teluk Jimbaran, Harris Hotel Bukit Jimbaran telah resmi dibuka untuk umum. Hotel di Bali yang hadir dengan gaya minimalis ini akan menjadi pilihan untuk para wisatawan yang ingin menginap di Bali.

Louis Poisson selaku GM Harris Hotel Bukit Jimbaran  ini mengatakan bahwa hotel ini hadir dengan konsep baru yang menawan dan akan memberi hal baru untuk para wisatawan yang ingin melakukan perjalanan wisata di Bali dan menginap di hotel di Bali.


Harris Hotel ini merupakan hotel bintang 4 dengan terdiri dari 245 kamar dan suite menggunakan desain minimalis dan pemilihan warena cerah dan dominasi warna oranye. Untuk merayakan pembukaan, harga per kamar akan diberi harga khusus yaitu Rp 498 ribu sampai akhir Juni 2013.

" Hotel ini hadir dengan pesona yang indah dan alami seperti pemandangan yang indah dan mempesona. Kamarnya didesain untuk para wisatawan dan pebisnis, " tutur Poisson. Yang paling menarik adalah, hotel ini mempunyai rooftop dengan pemandangan 360 derajat.

Melalui rooftop ini, para tamu dapat dengan mudah menikmati pemandangan Teluk Jimbaran dari hotel di Bali ini. Untuk para mereka yang ingin melakukan kegiatan pertemuan ataupun pernikahan, hotel ini punya The Unique & Funky Meeting Rooms dengan kapasitas 300 orang.

Hotel ini juga memiliki banyak fasilitas yang menjadikan para tamu senang untuk menginap yaitu spa, jacuzzi dan sauna. Dari hotel ini, beberapa tempat wisata di Bali dapat dijangkau dengan berkendara hanya beberapa menit dari Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, Pantai Pandawa, Pantai Dreamland dan Pura Uluwatu.


Tamu hotel Harris Hotel Bukit Jimbaran ini juga mempunyai fasilitas antar gratis ke Pantai Pandawa. Walau banyak para wisatawan di Bali yang ingin mengunjungi Kuta menjadi salah satu tempat tujuan wisata yang utama, namun pihak hotel optimis Pantai Pandawanya akan menjadi tujuan wisatawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar